Melesat di Tol Jakarta
Tim CNNIndonesia.com melakukan perjalanan bertajuk Jelajah Jalur Sumatera 2024 sejak Selasa (19/3), dengan memulai dari Jakarta ke Palembangvia Tol Trans Sumatera.
Perjalanan ini salah satunya untuk melaporkan kondisi terkini jalur mudik bagi Anda yang mudik menggunakan kendaraan roda empat atau mobil.
Dalam Jelajah Jalur Sumatera 2024 ini, kami mereportase kondisi jalan, fasilitas penerangan jalan, rest area, lokasi-lokasi SPBU, hingga daerah-daerah yang berpotensi rawan, serta segala hal menyangkut jalur mudik.
Jakarta-Palembang jadi rute pertama yang kami reportase. Kami memulai dari ruas tol Jakarta-Tangerang dan mengambil pintu keluar Gerbang Tol Cikupa. Lalu, dilanjutkan dengan perjalanan lewat tol Tangerang-Merak.
Pilihan Redaksi
|
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
[Gambas:Video CNN]
Sejak memasuki KM310, lubang-lubang di jalan Tol Kayu Agung-Kramasan sudah terlihat, karena kebetulan kami memilih perjalanan siang hari dan ukuran lubang jalannya cukup besar.
Saat kami melewatinya, di beberapa titik tampak sedang ada pengerjaan perbaikan jalan signifikan, yang barangkali harus dikebut sebelum arus mudik tahun ini mencapai puncaknya.
Lubang-lubang tersebar di jalan tol, sehingga terkadang meski sudah menghindar, ban mobil tetap terkena lubang di titik lain jalan. Mobil dianjurkan tidak melintas dengan kecepatan tinggi usai masuk Gerbang Tol Kayu Agung.
Pada KM336 hanya satu jalur tol yang difungsikan, karena satu jalur lainnya diperbaiki. Meski begitu ketika kami melintas, lalu lintas tetap lancar, karena masih belum ada kepadatan kendaraan mudik.
Akhirnya perjalanan kami pun tiba di Kota Palembang pada pukul 17.00 WIB, setelah memulai perjalanan dari Jakarta pada pukul 7.00 WIB di hari yang sama.
Bagi kalian yang ingin beristirahat saat nyetir melewati tol Trans Sumatera rute Lampung menuju Palembang, tak perlu khawatir, karena cukup banyak rest area di ruas tol ini.
Berikut daftar lokasi rest area di Tol Lampung menuju Palembang.
Rest area ruas Tol Bakauheni-Terbanggi Besar
- Km 20 jalur A
- Km 20 jalur B
- Km 33 jalur A
- Km 33 jalur B
- Km 49 jalur A
- Km 49 jalur B
- Km 67 jalur A
- Km 67 jalur B
- Km 87 jalur A
- Km 87 jalur B
- Km 116 Jalur A
- Km 116 Jalur B.
Rest area ruas Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung
- Km 163 A
- Km 172 B
- Km 208 A
- Km 215 B
- Km 234 A
- Km 269 B
- Km 277 A
- Km 306 B
- Km 311 A.
下一篇:Adian Geram Sikap Penyidik KPK Rossa Purbo Bekti Periksa Hasto Kristiyanto Layaknya Teroris
相关文章:
- Gejala Diabetes Anak yang Sering Tak Disadari Tapi Berbahaya
- Teken PJB, Emiten Migas Milik Grup Bakrie (ENRG) Kuasai Aset Blok Kangean
- 丹麦工业设计大学有哪些?
- Terobosan Bahlil Kejar Target Lifting Minyak 1 Juta Barel Per Hari
- KPK Perpanjang Masa Penahanan Eks Ketua DPD Gerindra Malut
- 7 Tradisi Menyambut Ramadan yang Populer di indonesia
- Lokasi, Fasilitas, dan Tiket Masuk Taman Safari Bogor 2024
- Cek Saldo Dana Bansos PIP 2025 Kapan Cair, Termin I Mulai Bulan Februari
- Saran PDIP Jika Anies Baswedan Mau Nyalon Lagi di Pilkada DKI Jakarta, Dengarkan Baik
- 加拿大动画专业留学有哪些热门院校?
相关推荐:
- BBM Pertalite Tak Tertulis di Plang Harga, SPBU Ini Belum Sedia Pertamax Green
- BGN Upayakan Dana MBG Tak Reimburse Lagi Mulai Februari 2025
- Memalukan, Petugas Imigrasi Bandara Soetta Dicopot Buntut Pungli Puluhan WN Cina!
- 澳大利亚建筑学排名TOP5院校
- Buni Yani Bakal Dieksekusi, Tapi Ini yang Menghambat
- 澳大利亚建筑学排名TOP5院校
- Google Cloud Targetkan Kontribusi Rp1.400 Triliun untuk Ekonomi Indonesia hingga 2030
- Ini Risiko Pengalihan Impor Energi ke Amerika Versi Bos Pertamina
- 7 Ramuan Ini Bisa Bikin Panjang Umur, Lindungi dari Penyakit Kronis
- 澳大利亚建筑学排名TOP5院校
- Miris! KPK Temukan Pungli di Raja Ampat, Pelaku Kantongi Rp18,25 Miliar
- FOTO: 'Menara Miring' Simbol Kota Bologna di Ambang Keruntuhan
- Mendagri Tito Karnavian Sebut Ada 5 Pj Gubernur yang Maju di Pilkada 2024
- 6 Kebiasaan Kerja di Kantor yang Bisa Jadi Gejala ADHD
- Jaga Industri Baja Tak Tergerus Impor, WKU Kadin Saleh Husin Minta Keberpihakan Pemerintah
- Melihat 'Ujung Dunia' di Kamchatka, Diiringi Gemuruh 300 Gunung Berapi
- FOTO: Desainer Diprotes Gegara Gunakan Kupu
- Libur Akhir Tahun, Yuk Jelajah 9 Objek Wisata Bandara Changi Singapura
- Status Ibu Kota Lepas, Jakarta Menuju Kota Bisnis Berkelas
- BBM Pertalite Tak Tertulis di Plang Harga, SPBU Ini Belum Sedia Pertamax Green