Kenali Tanda Awal Serangan Jantung Seperti yang Dialami Ricky Siahaan
Daftar Isi
- Tanda awal serangan jantung seperti yang dialami Ricky Siahaan
- 1. Rasa tidak nyaman di dada
- 2. Rasa tidak nyaman di area lain bagian tubuh atas
- 3. Sesak napas
- Variasi gejala serangan jantung pada wanita
Gitaris band SeringaiRicky Siahaan meninggal dunia pada Sabtu (19/4) lalu usai konsernya di Tokyo, Jepang. Ia dikabarkan meninggal dunia karena serangan jantung.
Dari kasus itu, masyarakat perlu memahami beberapa tanda awal serangan jantung seperti yang dialami Ricky Siahaan agar tak telat mendapatkan penanganan.
Kepergian CEO Whiteboard Journaldikonfirmasi oleh Seringai melalui akun Instagramnya. Disebutkan bahwa Ricky meninggal dunia secara mendadak usai menyelesaikan set di penutupan tur mereka.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
Endapan lemak disebut dengan plak. Plak dapat pecah dan membentuk gumpalan yang menghalangi aliran darah. Kurangnya aliran darah dapat merusak atau menghancurkan sebagian otot jantung.
Tanda awal serangan jantung seperti yang dialami Ricky Siahaan
Serangan jantung perlu segera ditangani. Penanganan yang terlambat semakin menurunkan potensi selamat.
Untuk itu, Anda perlu mengenai beberapa tanda awal serangan jantung seperti yang dialami Ricky Siahaan berikut, menukil laman American Heart Association (AHA).
1. Rasa tidak nyaman di dada
Kebanyakan kasus serangan jantung diawali dengan rasa tidak nyaman di bagian tengah dada. Rasa ini dapat berlangsung beberapa menit, atau dapat hilang lalu muncul kembali.
Rasa tidak nyaman terasa seperti sesak atau nyeri.
2. Rasa tidak nyaman di area lain bagian tubuh atas
![]() |
Selain di dada, rasa tidak nyaman juga bisa muncul di area lain pada bagian tubuh atas. Gejalanya bisa berupa rasa nyeri dan tidak nyaman di salah satu lengan atau keduanya, punggung, leher, rahang, dan perut.
3. Sesak napas
Sesak napas dapat terjadi dengan atau tanpa rasa tidak nyaman di dada.
Selain itu, Anda juga perlu mewaspadai gejala awal serangan jantung yang lain seperti keringat dingin, mual, detak jantung cepat atau tidak teratur, serta merasa lelah dan pusing.
Lihat Juga :![]() |
Variasi gejala serangan jantung pada wanita
Nyeri dada (angina) jadi salah satu utama gejala serangan jantung. Namun, wanita biasanya memiliki beberapa gejala lain yang menyertai. Berikut di antaranya:
- rasa cemas,
- sesak napas,
- sakit perut,
- nyeri pada bahu, punggung, atau lengan,
- rasa lemah yang tidak biasa.
Demikian beberapa tanda awal serangan jantung seperti yang dialami Ricky Siahaan. Segera minta pertolongan medis jika Anda atau ada orang di sekitar yang mengalami beberapa gejala di atas.
(asr/asr)相关文章:
- Turis di Venesia Akan Bisa Cicipi Rasa Kopi dari Air Kanal
- Tampil Semakin Trendi, Berikut Daftar 5 Apple Watch Terbaik yang harus Diketahui
- Bongkar Sindikat Pengoplosan Gas Elpiji, Polisi Amankan Lima Orang
- Heru Budi: Pak Dirlantas Bisik
- Turis Ini Diselamatkan 2 Kali di Gunung Fuji Gegara Ponsel Ketinggalan
- KPK Dalami Dugaan Mardani Maming Kendalikan Perusahaan Tambang
- KPK Cecar Ketua Gapensi Semarang soal Pengaturan Jatah Proyek Pemkot Periode 2023
- Kasus Dugaan Pelecehan di Miss Universe Indonesia 2023, Polisi Periksa 10 Saksi
- Nama Menteri Sosial Disebut di Sidang Korupsi E
- Pertama Kalinya, BPOM AS Ubah Kriteria 'Makanan Sehat'
相关推荐:
- quickq官方网站下载
- Termohon Belum Siap, Sidang PK Saka Tatal di PN Cirebon Dilanjutkan Jumat Besok
- Pelaku Wisata Air di Bali Diimbau Waspada Imbas Hujan Berhari
- Buruh Bakal Gelar Aksi, Tuntut Gubernur Anies Baswedan: Banding, Dong!
- Merdeka Sejak 1978, Tuvalu Kini Akhirnya Punya ATM Pertama
- Mardiono Akui Jasa Besar Suharso untuk PPP
- Turunkan Stunting di Kediri, Mas Dhito Gagas Program Kolega
- Belum Juga Disidang, Berkas Penyidikan Ferdy Sambo Masih Diteliti Kejaksaan Agung
- QuickQ手机安卓版
- Jangan Disalahkan, Ini Alasan Perempuan Suka Memalsukan Orgasme